Author Guidelines
Naskah yang ditulis pada Jurnal Alayasastra harus memenuhi syarat dan ketentuan sebagai berikut:
1. Naskah berupa hasil penelitian, gagasan konseptual, kajian, aplikasi, teori, kritik, belum dipublikasikan di jurnal lain.
2. Artikel ditulis dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, spasi 1 pada kertas berukuran A4 dengan ruang sisi 3,5 cm dari tepi kiri, 3 cm dari tepi kanan, 3 cm dari tepi atas dan bawah. Panjang naskah 10—20 halaman termasuk daftar pustaka, foto, dan tabel.
3. Gambar, foto, dan tabel diberi judul, nomor, dan keterangan lengkap serta dikutip dalam teks. Menggunakan Times New Roman font 11.
4. Aturan Penulisan:
Aturan penulisan berupa penulisan identitas makalah dan isi makalah. Identitas makalah berupa judul, nama penulis dan lembaga, serta abstrak dan kata kunci.
Judul: huruf Times New Roman ukuran 12, KAPITAL, tebal, spasi 1. Judul komprehensif, jelas, dan singkat maksimal 20 kata.
Judul ditulis dengan huruf kapital tebal
Judul Bahasa Inggris: judul dalam bahasa Inggris diletakkan di bawah judul dalam bahasa Indonesia dengan diapit tanda kurung, huruf Times New Roman ukuran 12, Kapital tiap awal kata, miring, spasi 1. Nama Penulis Lengkap menggunakan huruf Times New Roman 12, bold, spasi 1, tanpa gelar. Nama lembaga (tempat penulis bekerja atau sekolah), alamat lembaga, nomor telepon penulis (WhatsApp). dan posel penulis menggunakan huruf Times New Roman 10 dan spasi 1.
Abstrak (Times New Roman 11, tebal, spasi 1): menggambarkan isi artikel, memuat: latar belakang, masalah pokok yang dibahas; tujuan; metode dan teori yang digunakan, hasil penelitian; Panjang abstrak 100—150 kata, spasi 1. Kata kunci: maksimal lima kata/frasa
Abstract ( typed times new roman 11, italic, bold, and 1 spacing): Abstract describes the content of the paper. It contains: research background, research problems, aims of the study, methodology, and results. The length of the paper is about 100—150 words in 1 spacing. Key words: It consists of maximum five words/phrases.
Bagian isi artikel terdiri atas Pendahuluan, Hasil dan Pembahasan, Simpulan, dan Daftar Pustaka. Setiap bagian mengikuti aturan berikut ini.
PENDAHULUAN ditulis menggunakan Times New Roman 12, kapital, tebal, dan spasi 1. Pendahuluan berisi latar belakang, masalah, tujuan, teori yang digunakan, metode penelitian, dan kajian pustaka ditulis menggunakan huruf Times New Roman ukuran 12, spasi 1. Pendahuluan tanpa menggunakan judul subbab dan paragraf pertama rata kiri, lurus dengan judul bab. Paragraf pertama ditulis rata kiri, lurus dengan judul bab. Pendahuluan tanpa menggunakan judul subbab dan paragraf pertama rata kiri, lurus dengan judul bab. Paragraf berikutnya menggunakan format paragraf special first line 1 cm.
HASIL DAN PEMBAHASAN ditulis menggunakan Times New Roman 12, kapital, tebal, dan spasi 1. Hasil dan Pembahasan dapat disajikan dalam subbab tanpa menggunakan nomor. Hasil dan Pembahasan membahas secara jelas pokok bahasan sesuai dengan masalah, tujuan penelitian, dan teori yang digunakan ditulis menggunakan huruf Times New Roman ukuran 12, spasi 1. Judul Subbab ditulis dengan huruf kapital pada awal kata dan tebal. Paragraf pertama pada tiap subbab ditulis rata kiri, lurus dengan judul Subbab. Jika dalam subbab ada Sub-subbab, penulisan judul Sub-subbab ditulis dengan huruf kapital pada awal kata, tebal, dan dimiringkan (italic). Paragraf pertama pada tiap Sub-subbab ditulis rata kiri, lurus dengan judul Sub-subbab.
Perujukan atau pengutipan disusun menggunakan PUEBI (Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia) dan menggunakan aplikasi Mendeley dengan urutan penulis, tahun terbit, dan halaman yang dirujuk (Damono, 1993: 55). Menggunakan Times New Roman 11, spasi 1. Pengutipan langsung dari teks sumber lebih dari tiga baris, ditulis dalam paragraf sendiri dengan format huruf Times New Roman ukuran 11, spasi 1, indentitation left 1 cm, right 0 cm.
SIMPULAN ditulis menggunakan huruf Times New Roman 12, KAPITAL, dan tebal. Simpulan berisi jawaban permasalahan atau dapat berupa hasil penelitian atau dapat ditambah rekomendasi. Simpulan harus menjawab permasalahan dan tujuan penelitian. Simpulan bukan ringkasan dan bukan pula tulisan ulang dari pembahasan. Paragraf pertama ditulis rata kiri, lurus dengan judul bab. Paragraf berikutnya, menggunakan format paragraf special first line 1 cm.
DAFTAR PUSTAKA ditulis menggunakan huruf Times New Roman 12, KAPITAL, dan tebal. Penulisannya mengikuti PUEBI (Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indoensia) seperti contoh berikut ini:
Buku ( times new roman 12)
Damono, Sapardi Djoko. 2005. Pegangan Penelitian Sastra Bandingan.
Jakarta: Pusat Bahasa.
Pradopo, Rachmat Djoko. 1990. Pengkajian Puisi. Yogyakarta: Gadjah Mada
University Press.
______________________ 1997. Prinsip-Prinsip Kritik Sastra. Yogyakarta:
Gadjah Mada University Press.
Majalah/Surat Kabar
Bachri, Sutardji Calzoum. 1998. “Jembatan”, Horison Th. XXXII/No. 6,
Juni, hlm. 29. Jakarta: Yayasan Indonesia.
Prihasmi, Th. Sri Rahayu. 1975. “Saya Ingin Bercerita agar Tidak
Sumpek”. Jakarta: Kompas, Selasa 1 Juli.
Bunga Rampai/Antologi
Danandjaja, James. 2008. “Pendekatan Folklore dalam Penelitian Bahan
Bahan Tradisi Lisan” dalam Pudentia (Editor). Metodologi Kajian Tradisi
Lisan. Jakarta: Asosiasi Tradisi Lisan.
Jurnal
Ibrahim, Alfi Irsyad. 2013.”Maskulinitas dalam Novel Keluarga Permana
Karya Ramadhan K.H.” Alayasastra: Jurnal Penelitian Sastra, Volume 6,
Nomor 2, Desember 2013.
atau
Ibrahim, Alfi Irsyad. 2013.”Maskulinitas dalam Novel Keluarga Permana
Karya Ramadhan K.H.” Metasastra: Jurnal Penelitian Sastra, Volume 6,
Nomor 2, Tahun 2013.
Internet
Iskandar, Eddy. D. 2009. “Biarkan Perang Bubat Berlanjut”.
http://serbasejarah.wordpress.com/2009/11 /02/biarkan-perang-
bubat-berlanjut. diunduh pada tanggal 4 November 2009, Pukul 9.14
WIB.
5. Petunjuk lain:
Penulis dapat melakukan copy-paste artikel ke dalam template Alayasastra. File template disediakan redaksi atau dapat mengunduhnya di Journal Template